Jumat, 21 Oktober 2016

Macam Lochea dan Pengertiannya dan Penjelasannya

Macam Lochea dan Pengertiannya  dan Penjelasannya

Sesuai judul, kali ini kita akan membahas mengenai jenis aneka macam Lochea. Bagi orang yang menggeluti profesi atau pekerjaan di dunia medis, seperti kedokteran, kebidanan dan keperawatan tentu tidak asing lagi dengan istilah Lochea. Berdasarkan informasi yang diambil dari situs tutorialkuliah.blogspot.co.id, Lochea merupakan cairan secret yang berasal dari cavum uteri selama masa nifas.
Dari sumber informasi yang sama juga dijelaskan Lochea terdiri atas beberapa macam yang dibedakan menurut warnanya. Di awal masa pemulihan, biasanya Lochea yang keluar berwarna merah terang kemudian berubah menjadi merah tua atau coklat kemerah-merahan. Kemungkinan hal tersebut berisi sedikit gumpalan-gumpalan atau bekuan-bekuan. Selain itu, Lochea hanya untuk menunjukkan pemulihan uterin. 


Jenis Lochea pada Masa Nifas

Agar lebih jelas, pada kesempatan kali ini akan diberikan informasi mengenai jenis-jenis atau macam-macam dari Lochea. Inilah, beberapa jenis Louchea yang dikutip dari situs blogmakalahkesehatan.blogspot.co.id. Adapun beberapa diantaranya adalah sebagai berikut : [2]


1. Lochea Rubra atau Cruenta

Lochea jenis ini terdiri atas darah segar sisa-sisa selaput ketuban, vernix, sel-sel desidua, lanugo, meconium dan caseose. Biasanya, Lochea Rubra atau Cruenta akan terjadi selama 2 hari pasca proses persalinan.

2. Lochea Sanguinolenta

Berikutnya adalah Lochea Sanguinolenta yang merupakan lanjutan dari Rubra atau Cruenta. Lochea jenis ini mempunyai warna kuning yang terdiri dari darah dan lendir. Biasanya, akan terjadi selama hari ke tiga hingga hari ke tujuh pasca prose persalinan.

3. Lochea Serosa

Lochea Serosa biasanya akan keluar pada hari ke tujuh hingga hari ke empat belas pasca proses persalinan. Lochea Serosa mempunyai warna kuning tetapi sudah tidak terdapat kandungan darah lagi di dalamnya.

4. Lochea Alba

Lochea Alba terdiri dari cairan putih yang biasanya akan keluar 2 minggu setelah pasca persalinan. Dengan keluarnya Lochea Alba, menandakan bahwa masa nifas seorang wanita yang sudah melahirkan akan segera berakhir.


5. Lochea Parulenta

Lochea Parulenta ditandai dengan keluarnya cairan seperti nanah dan berbau busuk. Biasanya, hal ini terjadi karena adanya infeksi sehingga bila mengalami Lochea Parulenta harus segera memeriksakan diri ke dokter.

6. Lochiotosis

Lochiotosis merupakan nama yang sering digunakan oleh tim medis ketika Lochea tidak keluar dengan lancar. 
Itulah sedikit informasi yang dapat penulis sampaikan pada kesempatan kali ini. Sebagai bahan evaluasi, pada artikel ini telah dijelaskan informasi seputar Lochea, mulai dari pengertian, macam atau jenis Lochea hingga ciri-cirinya. Lochea merupakan hal yang wajar keluar saat masa nifas setelah proses persalinan. Namun, jika kondisi tersebut dirasa mengkhawatirkan seperti keluar cairan seperti nanah dan berbau busuk (Lochea Parulenta) segera periksakan kondisi tersebut kepada dokter untuk mengetahui apakah ada infeksi di dalam rahim dan untuk mendeteksi masalah lainnya. 
 Hasil gambar untuk gambar macam macam lochea
Nah, itulah tadi beberapa aneka macam Lochea. Kalau ada kesalahan ataupun kekurangan dalam artikel tersebut kami mohon minta maaf. Terima kasih karena sudah membaca artikel di situs kami dan semoga infonya tadi bisa bermanfaat!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar